Daftar Calon Pimpinan KPK, DPR: Siapapun yang Terpilih Wajib Tingkatkan Kinerja KPK

Avatar
Ilustrasi-Gedung Merah Putih KPK di Setiabudi, Jakarta Selatan. ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat.
banner 468x60

NALARNESIA.COM – Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan bahwa siapa pun yang terpilih dalam uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) untuk Calon Pimpinan (Capim) dan Calon Dewan Pengawas () Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus mampu meningkatkan kinerja lembaga tersebut.

Ia menyampaikan bahwa proses uji kelayakan dan kepatutan akan dilakukan oleh Komisi III DPR RI, yang bermitra langsung dengan lembaga antirasuah ini.

banner 225x100

“DPR telah menerima Surpres tentang nama-nama dan Calon KPK yang telah dibacakan dalam rapat paripurna tanggal 12 November kemarin,” kata Puan di Kompleks Parlemen, , Jumat, 15 November 2024.

Puan menjelaskan bahwa nama-nama tersebut telah melalui proses seleksi oleh Panitia Seleksi Capim dan Calon KPK. DPR juga telah mengadakan rapat konsultasi antara Pimpinan DPR RI dan Komisi III DPR RI untuk menindaklanjuti hal ini.

BACA JUGA: Putra Mantan Gubernur Maluku Utara Mangkir dari Panggilan KPK

Sebelumnya, memutuskan tidak akan mengkaji ulang daftar Capim dan Calon Dewas KPK yang telah disusun oleh Presiden ke-7, Joko Widodo (Jokowi). Saat ini, 20 calon yang telah diajukan akan menjalani tahap akhir seleksi di DPR.

Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir sebelumnya mengumumkan bahwa Pimpinan DPR RI telah menerima Surat Presiden (Surpres) terkait Capim dan Calon Dewas KPK untuk periode 2024-2029. “Surat Presiden Nomor R60/Pres/11/2024 itu diterima sejak tanggal 4 November 2024,” ungkap Adies dalam pembukaan Ke-7 Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025 di Kompleks Parlemen, , Selasa (12/11).

Berikut daftar kesepuluh calon pimpinan KPK untuk 2024-2029:

  1. Agus Joko Pramono
  2. Ahmad Alamsyah Saragih
  3. Djoko Poerwanto
  4. Fitnah Rohcahyanto
  5. Ibnu Basuki Widodo
  6. Ida Budhiati
  7. Johanis Tanak
  8. Michael Rolandi Cesnanta Brata
  9. Poengky Indarti
  10. Setyo Budiyanto

Adapun kesepuluh calon Dewan Pengawas KPK 2024-2029 adalah:

BACA JUGA: Penyidik KPK Periksa 2 Saksi Terkait Dugaan Korupsi Kerjasama Proses Akuisisi PT Jembatan Nusantara oleh PT ASDP Indonesia Ferry

  1. Benny Jozua Mamoto
  2. Chisca Mirawati
  3. Elly Fariani
  4. Gusrizal
  5. Hamdi Hassyarbaini
  6. Heru Kreshna Reza
  7. Iskandar Mz.
  8. Mirwazi
  9. Sumpeno
  10. Wisnu Baroto.***

Leave a Reply