“Ini kan semua rukun, adem, kok malah kecewa. Kita harusnya seneng mereka rukun, adem gitu,” kata Kaesang.
Saat ditanyai soal bantuan sosial (bansos), Kaesang sependapat dengan Anies Baswedan bahwa bansos mesti diberikan tepat waktu dan sasaran.
BACA JUGA: Suasana Jelang Debat Capres Terakhir, Relawan Nyanyikan Yel-yel
“Saya rasa memang bansos harus tepat sasaran,” kata Kaesang.
Meski begitu, Kaesang juga menyinggung soal korupsi bansos saat covid. Hal itu menurut Kaesang merupakan masalah yang lebih penting untuk diperhatikan.
“Tapi balik lagi, dan bansos itu harus tepat waktu, mungkin saat ini dipermasalahkan. tapi menurut saya jauh lebih bermasalah jika bansos itu saat covid dikorupsi,” tuturnya.***