Real Madrid Putuskan Tak Pulangkan Nico Paz dari Como pada Musim Panas 2025

Avatar
Gelandang serang Nico Paz dari klub Liga Italia Como. transfermarkt.co.id/pri.
banner 468x60

NALARNESIA.COM – dilaporkan memilih untuk tidak menggunakan klausul pembelian kembali gelandang muda Nico Paz dari klub , Como, pada tahun ini.

Dikutip dari Football , Selasa, keputusan tersebut berarti klausul senilai delapan juta euro atau sekitar Rp152 miliar tidak diaktifkan oleh Los Blancos.

banner 225x100

Keputusan ini telah disampaikan secara informal kepada pihak Como sebagai bagian dari kesepakatan antara kedua klub.

diyakini mengambil langkah ini karena mereka sudah berhasil merekrut pemain muda asal , Francesco Mastantuono dari River Plate, untuk memperkuat sektor lini tengah serang mereka.

BACA JUGA: Meski Kalah atas Liverpool, Pelatih Real Madrid Optimis Kalahkan Getafe

Meskipun batal mengaktifkan klausul musim ini, masih memiliki opsi untuk membeli kembali Nico Paz pada tahun 2026 atau 2027.

Namun, nilai pembelian kembali tersebut akan naik menjadi sembilan juta euro (sekitar Rp171 miliar) pada 2026, dan sepuluh juta euro (sekitar Rp190 miliar) pada 2027.

Apabila Como memutuskan menjual Nico Paz ke klub lain sebelum Real Madrid mengaktifkan klausul tersebut, maka klub asal itu tetap berhak menerima 50 persen dari hasil penjualannya, sesuai ketentuan dalam perjanjian transfer sebelumnya.

BACA JUGA: Leonardo DiCaprio dan Vittoria Ceretti Dikabarkan Hadiri Pernikahan Jeff Bezos dan Lauren Sánchez di Venesia

Diketahui, pada 2023/24, Real Madrid menjual Nico Paz ke Como dengan nilai enam juta euro atau sekitar Rp111 miliar.

Selama musim 2024/25, Nico Paz tampil impresif bersama Como dengan mencatat 34 penampilan, menyumbang enam gol dan sembilan assist, serta bermain selama total 2.614 menit di ajang Liga .***

Leave a Reply