Prabowo Berharap Bisa Berdiskusi Bersama Para Mantan Presiden RI

Avatar
Presiden RI terpilih Prabowo Subianto (kanan) bersama Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming Raka (tengah) dan Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf dalam acara Halalbihalal PBNU di Kantor PBNU, Jakarta, Minggu (28/4/2024). ANTARA/Rio Feisal
banner 468x60

NALARNESIA.COM – Juru Bicara Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak mengungkapkan keinginan untuk membentuk sebuah forum diskusi yang melibatkan para mantan presiden RI.

“Pak secara berulang menyebutkan beliau ingin sekali duduk bareng, diskusi panjang dengan para mantan presiden nantinya, sehingga ada presidential club,” kata Dahnil Senin, 29 April 2024.

banner 225x100

Prabowo berharap ada semacam “klub presiden” yang mengumpulkan dirinya, Presiden ke-7 RI , Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Presiden ke-5 RI Soekarnoputri untuk berbagi pengalaman dalam kepemimpinan negara.

“Walaupun punya perspektif politik yang berbeda, sikap politik yang berbeda, tapi mereka bisa duduk bersama, bisa sharing pengalamannya,” ujar Dahnil.

BACA JUGA: Prabowo Hadir dalam Upacara HUT Kopassus ke-72 di Cijantung

Dalam pertemuan tersebut, Prabowo ingin mendengarkan pengalaman dan masukan dari para presiden terdahulu terkait penyusunan kabinet pemerintahannya ke depan. Menurut Prabowo, masukan dari mereka sangat berharga karena mereka memiliki pengalaman yang luas dalam memimpin negara.

“Pak Prabowo akan mendengarkan masukan, tidak mungkin tanpa masukan,” ucap Dahnil.

Dahnil menegaskan bahwa Prabowo, sebagai , tidak hanya berkomitmen untuk melanjutkan program pemerintahan Jokowi, tetapi juga ingin memperhatikan kepemimpinan presiden-presiden sebelumnya, seperti SBY dan .

“Sehingga hal ini akan menjadi contoh baik buat generasi-generasi muda, pemimpin-pemimpin masa depan bahwasanya sekeras apa pun kita berbeda para pemimpinnya itu bisa tetap bersatu memikirkan bangsa dan negara,” tuturnya.

BACA JUGA: PM Singapura dan Jokowi Saling Pamer Calon Penerus Mereka, Ada Prabowo

Prabowo ingin membuka diskusi dengan berbagai pihak untuk menentukan komposisi kabinet ke depan, tanpa membedakan pilihan politik.

Prabowo ingin menunjukkan kepada rakyat bahwa para pemimpin negara bisa bersatu meskipun memiliki perbedaan pandangan politik.
Meskipun Prabowo- telah ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih RI untuk 2024-2029 oleh , pelantikan mereka direncanakan akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2024.***

Leave a Reply